MURUNG RAYA, kaltengtimes.co,id – Wakil Ketua II DPRD Murung Raya (Mura),Rahmanto Muhidin meminta program 1 desa 10 sarjana yang akan dijalankan pemerintah kabupaten harus tepat sasaran.
Pemkab Mura sejak jauh hari menargetkan 1.250 generasi muda dari seluruh desa mendapatkan beasiswa kuliah gratis.
Namun, Rahmanto meminta pemkab benar-benar melakukan pengawasan kepada generasi muda yang sedang menimba ilmu di perguruan tinggi. Supaya program tersebut tepat sasaran.
“kan itu program sudah dijalankan dan dananya juga sudah disalurkan kepada masyarakat yang menerima,jadi harus terus diawasi agar dana tersebut tidak sia-sia dikucurkan pemerintah daerah setempat setiap tahunnya,” ujarnya.
Selain itu, yang perlu diperhatikan yakni Dinas Pendidikan Murung Raya harus ambil bagian dalam pengawasan program tersebut,terlebih jumlah penerima setiap tahunnya cukup banyak.
Rahmanto berharap nantinya program ini dapat berjalan dengan baik dan lancar,sehingga pada saatnya nanti Pemerintah Kabupaten Murung Raya bisa mencetak sedikitnya 1.250 sarjana.dg