Riskon Febriansyah
SAMPIT- Anggota DPRD Kotim yang juga Juru bicara Fraksi Golkar Riskon Febriansyah mengingatkan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) agar tidak menunda-nunda kegiatan pembangunan yang sudah direncanakan.
Hal ini agar nantinya pembangunan bisa selesai tepat waktu. Sehingga, program tidak tertumpuk di akhir tahun, dan tidak tergesa-gesa pelaksanaannya.
Dikatakannya, jangan sampai program yang dikerjakan dipaksakan. Sehingga mengabaikan kualitas nantinya. Oleh sebab itu pengerjaan dilakukan secepatnya.
“Fraksi Golkar juga mendorong Pemkab Kotim untuk dapat melakukan perencanaan sesuai dengan tahapan realisasi anggaran dalam tahun anggaran berjalan,” kata Riskon, Senin (18/7).
Selanjutnya rencana yang telah dibuat harus dilaksanakan dengan baik. Hal ini penting agar hasil pembangunan yang dicapai benar-benar sesuai dengan apa yang diharapkan.
Program pembangunan diharapkan dilaksanakan lebih awal atau setidaknya sesuai dengan waktu yang ditetapkan. Tujuannya agar kegiatan pembangunan itu selesai tepat waktu dan hasilnya juga berkualitas.
Selama ini terkadang masih ada kegiatan pembangunan yang baru dimulai setelah beberapa bulan tahun berjalan. Hal itu membuat waktu yang tersisa untuk pelaksanaannya menjadi lebih singkat.
Jika kondisi itu terjadi, dikhawatirkan pelaksanaan pekerjaan dikebut hanya karena mengejar waktu tersisa. Dampaknya, kualitas pekerja menjadi terabaikan sehingga merugikan daerah dan masyarakat.
Riskon menambahkan, pekerjaan harus secepatnya dimulai sehingga bisa rampung tepat waktu. Bahkan jika ada kekurangan maka masih ada waktu untuk melengkapi dan menyempurnakannya,” harapnya. red