Kuala Pembuang, kaltengtimes.co.id — Warga Desa Baung Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, agar melakukan pembangunan siring di tempat mereka.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Argiasyah mengatakan bahwa keinginan masyarakat untuk melakukan pembangunan siring itu merupakan salah satu aspirasi mereka, saat kami melaksanakan kunjungan reses di wilayah tersebut.
“Saat kami melakukan kunjungan beberapa waktu lalu, masyarakat meminta agar pembangunan siring di tempat mereka di lanjutkan, tentunya ini harus ditindaklanjuti oleh Pemkab Seruyan,” kata Argiasyah, Kamis (11/8/2023).
Argiansyah menambahkan, bahwa Pemkab Seruyan melalui instansi terkaitnya dapat merealisasikan pembangunan siring beton di Desa Baung tersebut.
“Semoga pembangunan siring ini dapat terealisasi, dan akan memberikan dampak positif untuk masyarakat yang ada di wilayah tersebut,” tutupnya. (red)