Kuala Pembuang, kaltengtimes.co.id – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Atinita mengatakan bahwa saat ini Daerah pemilihan (Dapil) III masih kekurangan tenaga pendidik, khususnya tenaga pendidik PNS
Dirinya menjelaskan bahwa saat ini sekolah yang berada di dapil III yang meliputi Seruyan Tengah, Seruyan Hulu, Batu Ampar, dan Suling Tambun, kebanyakan mengandalkan guru non-PNS
“Mayoritas sekolah di desa-desa yang ada di dapil III mengandalkan guru yang berstatus non-PNS, saya khawatir ini akan mempengaruhi perkembangan kualitas pendidikan di sana,” kata Atinita, Kamis (13/7/2023).
Atinita khawatir minimnya jumlah guru berstatus PNS akan mempengaruhi perkembangan kualitas pendidikan di dapil III khususnya, dan Kabupaten Seruyan pada umumnya.
Dirinya menambahkan bahwa semoga kedepannya akan ada pemerataan penyebaran guru yang ada di Seruyan, sehingga kualitas pendidikan juga akan merata di tiap daerah.
“Kami berharap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan dapat segera merealisasikan pemerataan penyebaran guru hingga ke daerah pelosok terkhusus di dapil III,” tutupnya. (Ken)