PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id – Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Tengah akhirnya mengumumkan 18 Nominator yang terjaring dalam Lomba Fotografi Tingkat Nasional dalam rangka memperingati Hari Ikan ke-9 Tahun 2022. ‘’Setelah melalui seleksi ketat Dewan Juri, hari ini kami umumkan 18 Nominator Lomba Fotografi Nasional Hari Ikan ke-29 tahun 2022 yang dipilih dari 478 photo yang dikirimkan dari 43 peserta se Indonesia. Dari 18 nominator tersebut, 2 diantaranya kiriman photo peserta dari Kalimantan Tengah,’’ ungkap Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Tengah H. Darliansjah, di Gedung Smart Province, Kantor Diskominfosantik Prov. Kalteng, Jum’at (18/11) pagi.
Menurut Darliansjah, sejak dibuka pendaftaran Lomba Fotografi Tingkat Nasional dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ikan ke-9 Tahun 2022, jumlah pesertanya sangat membludak yang berdatangan dari seluruh Provinsi di Indonesia. ‘’Namun berkat keseriusan dan kekompakan Panitia Pelaksana dan pihak yang terlibat, termasuk Dewan Juri, akhirnya kami dapat memilih 18 nominator Lomba Fotografi Nasional yang kami umumkan pagi ini,’’ ujar Darliansjah kepada puluhan awak media yang menghadiri kegiatan tersebut.
Para wartawan mendapatkan bingkisan produk dari bahan ikan. (Photo/debak)
Lomba Fotografi Nasional ini dilaksanakan juga dalam rangka menyampaikan promosi Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia dengan tujuan mengajak sleuruh masyarakat gemar makan ikan.
Selanjutnya, kata Darliansjah, dari 18 nominator ini akan diseleksi lebih ketat lagi oleh Dewan Juri, dan akan diumumkan nama-nama pemenangnya bersamaan dengan Puncak Hari Ikan Nasional pada tanggal 21 November 2022 mendatang di Kabupaten Parigi Moutung, Provinsi Sulawesi Tengah. (red)