Jumat, 18 April 2025

Bupati Mura Dukung Kegiatan Jalan Sehat Peringati Hari Bhayangkarake 77

A+A-
Reset

PURUK CAHU, kaltengtimes.co.id–Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke 77 Tahun 2023, Polres Murung Raya, belum lama ini, menggelar Jalan Sehat yang dimulai dari  Bundaran Emas Willy M Yoseph. Kegiatan ini bertabur berbagai hadiah yang disediakan oleh pihak panitia pelaksana jalan Sehat Polres Murung Raya.

Hadiah utama diserahkan langsung oleh Bupati Murung Raya, Perdie M Yoseph didampingi oleh Kapolres Murung Raya AKBP Irwansyah. Sejumlah hadiah tersebut antara lain, kulkas, mesin cuci, sepeda gunung dan hadiah utama sebuah Sepeda Motor.

Dalam siaran persnya Bupati Murung Raya Perdie M Yoseph sangat mendukung kegiatan jalan sehat ini yakni untuk dalam menjaga kesehatan fisik dan kebugaran tubuh.

Dirinya menyarankan agar kegiatan jalan sehat ini rutin dilaksanakan setiap tahun sebagai ajang keakraban dan Forum Silaturahmi antara masyarakat akar rumput dengan jajaran lembaga eksekutif legislatif dan yudikatif ada di Kabupaten Murung Raya.

Sementara itu, Kapolres Murung Raya AKBP Irwansyah menambahkan, bahwa kegiatan ini terlaksana berkat dukungan Bapak Bupati Murung Raya. Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Perdie M Yoseph. (hlm)

Berita Terkait

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…