PURUK CAHU. Kaltengtimes.co.id – Penjabat Bupati Kabupaten Murung Raya Hermon meminta Dinas Perpustakaan dan Kearsipan yang sudah mengikuti Training of Trainer (TOT) pada Arsip Nasional Republik Indonesia (ANDRI) untuk segera menggelar pelatihan tentang bagaimana mengelola kearsipan dengan baik.
Hal tersebut diungkapkan Pj. Bupati Murung Raya Hermon dalam sambutannya saat menghadiri kegiatan Pemusnahan Arsip yang digelar Dispursip Murung Raya, Rabu (6/12/23).
Dalam kesempatan itu Hermon berharap Dispursip Murung Raya nantinya dapat menjadi leader dalam penguatan kearsipan. ‘’Saya minta nanti ada Training Of Trainer (TOT) dari Dispursip baik Sekrestaris atau Kabid di Arsip Nasional Republik Indonesia (Andri) tentang bagaimana penataan kearsipan yang wajib dilakukan Organisasi Perangkat Daerah (OPD),” ujar Hermon.
“Karena kita tahu bahwa arsip yang ada semuanya mengandung dokumen yang bernilai walaupun nilainya tentatip, nilainya mungkin relatif ia tergantung kepada isi dokumen yang tertuang ke dalamnya,” imbuh Hermon.
Sebelumnya Kepala Dispursip Murung Raya M. Syahrial Pasaribu mengatakan pemusnahan arsip ini yang pertama kalinya di Kabupaten Murung dan arsip yang dimusnahkan ini terdiri dari tahun 2015 – 2018 menggunakan 4 alat mesin pencacah, kemudian di bakar lalu dibuat berita acaranya.
‘’Dispursip akan membentuk panitia dan akan melakukan sosialisasi kepada kepala OPD yang ada di Murung Raya tentang bagaimana tata aturan pemusnahan arsip sesuai Perbub Murung Raya no 18 tahun 2020,’’ imbuh Syahrial menanggapi pemrintaan Pj. Bupati Hermon.
‘’Kami bahkan akan melakukan pelatihan-pelatihan ke setiap OPD hingga Kecamatan, Kelurahan dan Desa terkait penataan dan pengelolaan kearsipan,’’ pungkas M. Syahrial Pasaribu.(red)