Selasa, 22 April 2025

Total Penandatanganan Kontrak PBJ 388 Paket dengan Nilai Kontrak Sebesar Rp 1,087 Triliun

A+A-
Reset

PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id — Penandatanganan Kontrak Pengadaan Barang dan Jasa PBJ) pemerintah secara kolektif di lingkup Pemerintah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/ Kota se-Kalteng tahun 2024 dilaporkan sebanyak 388 paket dengan nilai kontrak sebesar Rp 1,087 triliun. Hal tersebut disampaikan Kepala Biro PBJ Setdaprov. Kalteng Suharno,ST,M.si, di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Senin (29/1/2024).

Pendatanganan kontrak PBJ dilingkup pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/ kota se Kalteng tahun 2024 tersebut disaksikan langsung Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran dan Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo.

Kepala Biro PBJ Setdaprov. Kalteng Suharno dalam laporannya memaparkan dari 388 paket yang ditandatangani secara kolektif tersebut rinciannya adalah untuk kota Palangkaraya sebanyak 12 paket dengan nilai kontrak Rp 7,116 miliar, Kabupaten Gunung Mas 13 paket nilai kontrak Rp 198,381 miliar, Katingan 88 paket dengan nilai kontrak Rp 29,626 miliar dan Kabupaten Pulang Pisau 46 paket dengan nilai kontrak Rp 9,218 miliar.

Selanjutnya Kabupaten Kotawaringin Timur 31 paket dengan nilai kontrak Rp 7,842 miliar, Seruyan 39 paket nilai kontrak Rp 2,547 miliar, Kotawaringin Barat 25 paket nilai kontrak Rp 804,962 miliar, Sukamara 53 paket nilai kontrak Rp 5,084 miliar, Lamandau 33 paket nilai kontrak Rp 2,076 miliar, Kapuas 33 paket nilai kontrak Rp 18,568 miliar, Barito Selatan 5 paket nilai kontrak Rp 1,247 miliar Serta Kabupaten Barito Timur 10 paket dengan kontrak senilai Rp 1,035 miliar.

Untuk Kabupaten Barito Utara dan Murung Raya tidak dapat mengikuti kick off sehingga belum didapatkan data terkait PBJ tahun 2024.

Ditambahkan Suharno, khusus untuk perangkat daerah lingkup Pemprov. Kalteng terdapat 26 perangkat daerah/ baik dinas/ badan dan biro dengan total sebanyak 105 paket pengadaan dengan kontrak senilai Rp 826,435,877,606 miliar.(red)

 

 

Berita Terkait

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…