PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id – Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran menggelar pertemuan dengan puluhan wartawan media cetak, media online dan televise, bertempat di halaman Istana Isen Mulang, Rumah Jabatan Gubernur Kalteng, Kamis siang (31/10/24). Dalam pertemuan tersbeut Gubernur didampingi Plt. Sekda Prov. Kalteng HM. Katma F. Dirun, Kepala Diskominfosantik Agus Siswadi, Kepala Bappedalitbang Leonard S. Ampung dan Kepala Dinas PUPR Prov. Kalteng H. Shalahuddin.
Dalam kesempatan itu Gubernur Sugianto Sabran menyampaikan beberapa hal kemajuan pembangunan yang telah dicapai Pemprov. Kalteng, termasuk masalah kesehatan dan pendidikan serta infrastruktur jalan.
Gubernur juga mengingatkan masyarakat yang sebentar lagi akan menghadapi Pilkada serentak tahun 2024. ‘’Pilihan boleh berbeda, namun saya harapkan setelah Pilkada nanti masyarakat harus bersatu kembali, karena persatuan merupakan kunci utama pembangunan daerah,’’ tandas Gubernur.
‘’Saya juga ingatkan masyarakat untuk menyesuaikan diri pesatnya kemajuan jaman dan teknologi yang berdampak positif bagi kemajuan suatu daerah,’’ lanjut Gubernur.
Berbicara masalah infrastruktur, Gubernur Sugianto Sabran menjelaskan soal rencana pembangunan bendungan Muara Joloi di Kabupaten Murung Raya. ‘’Bendungan Muara Joloi tersebut sangat dibutuhkan sebagai pembangkit tenaga listrik yang nantinya diharapokan mampu memenuhi kebutuhan listrik bagi masyarakat di Kabupaten Murung Raya,’’ ujar Gubernur.
Selain itu Gubernur juga mengungkapkan soal rencana relokasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dpkter Doris Sylvanus Palangka Raya. ‘’Seiring dengan tingginya masyarakat yang berobat ke rumah sakit milik Pemerintah Daerah tersebut, maka mau tidak mau kita juga harus menyiapkan sarana dan prasarananya, termasuk relokasi rumah sakit tersebut,’’ kata Gubernur.
‘’Pelayanan kesehatan harus memenuhi kebutuhan dasar masyarakat. Karena itu jika relokasi RSUD Doris Sylvanus sudah dilaksanakan tentunya dapat lebih melayani kesehatan masyarakat dengan optimal,’’ tandas Sugianto Sabran.(red)