PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id — Salah seorang peserta lomba Cabang Tilawah Al-Qur’an Faradhilah Amir dari Provinsi Banten berharap dapat melaju ke babak final Musyabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) VII KORPRI Tingkat Nasional Tahun 2024 di Palangka Raya. Kalimantan Tengah.
Tampil di mimbar Cabang Tilawah Al-Qur’an, Qoriah Faradhillah Amir membawakan surah Al-Furqon halaman 363 yang dimulai dari ayat 35 dan seterusnya. Saat melantunkan ayat suci alqur’an Surah Al-Furqon tersebut, Faradhillah Amir tampak tenang dan khusu. Setiap kalimat ayat suci yang dilantunkannya terbilang cukup merdu, ditambah lagi dengan olah vocal melengking tinggi yang dimiliki Qori’ah asal Provinsi Banten ini banyak menyita perhatian pengunjung.
Kepada media ini usai mengikuti lomba Cabang Tilawah Al-Qur’an, Faradhillah Amir mengaku hampir semua peserta lomba ini membawakannya dengan baik dan sempurna. ‘’Tentunya semua peserta berharap bisa meraih juara dalam lomba ini, saya pun juga berharap bisa meraih juara di Cabang Tilawah Al-Qur’an, minimal dapat melaju ke babak final,’’ katanya.
Bersamaan dengan itu, lomba Cabang Tartil Qur’an juga digelar di Aula Kantor Inspektorat Prov. Kalteng jalan Yos Sudarso Palangka Raya, lomba Cabang Hifzh Al-Qur’an olongan Juz 30 atau Juz Amma dipusatkan di Aula Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Prov. Kalteng Jalan Katamso, lomba Cabang Hifzh Al-Qur’an Golongan Surat Al-Baqarah dan 7 surah pilihan dilaksanakan di Aula Kantor Bappedalitbang Prov. Kalteng Jalan Diponegoro Palangkaraya.
Selanjutnya, lomba Cabang Dakwah Al-Qur’an dilaksanakan di Aula Kantor Dinas Perhubungan Prov. Kalteng Jalan S.Parman Palangka Raya, lomba Cabang Hifzh Al-Qur’an Golongan Surah Ali Imran dan An-nisa dilaksanakan di Aula Kantor Bapenda Prov. Kalteng Jalan RTA Milono Palangka Raya, serta lomba Cabang Khath Al-Qur’an dan Dialog Nasional Kaligrafi dilaksanakan di Aula Masjid Darusallam Jalan G.Obos Palangka Raya.(red)