Selasa, 22 April 2025

Pemkab Murung Raya Bahas Strategi Pengendalian Inflasi di Daerah

A+A-
Reset

PURUK CAHU. Kaltengtimes.co.id — Dalam upaya mendukung pengendalian inflasi di daerah, Pemerintah Kabupaten Murung Raya mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah secara virtual pada Senin (18/11/24). Rakor yang digelar oleh Kementerian Dalam Negeri RI ini dihadiri Asisten II Setda Kab. Mura, Yulianus, dari Aula A Kantor Bupati Mura.

Rakor dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, yang meminta pemerintah daerah untuk lebih proaktif dalam menghadapi inflasi. “Gerakan pasar murah sangat penting untuk menjaga daya beli masyarakat, terutama kelompok rentan. Ini harus terus diperkuat di setiap daerah,” tegasnya.

Selain itu, Rakor membahas antisipasi terhadap cuaca ekstrem dan potensi bencana alam yang diperkirakan terjadi pada akhir tahun. Tito mengingatkan pentingnya koordinasi lintas sektor untuk memitigasi dampak negatif terhadap ekonomi daerah.

Tito juga menyampaikan bahwa tingkat inflasi nasional saat ini berada di angka 2,6 persen, menunjukkan kondisi yang masih terkendali. Namun, daerah dengan inflasi tinggi diimbau segera mencari solusi konkret melalui koordinasi dengan semua pihak terkait.

Menanggapi hal ini, Pemkab Murung Raya berkomitmen untuk meningkatkan frekuensi pasar murah dan memastikan penyaluran bantuan sosial tepat sasaran. Dengan langkah ini, diharapkan kestabilan ekonomi di Murung Raya dapat terjaga meski menghadapi tantangan cuaca ekstrem.(red)

Berita Terkait

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…