Rabu, 9 April 2025
Rabu, 9 April 2025

Pemkab Murung Raya Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda dan Lomba Kreasi

by Hairil Supriadi

PURUK CAHU. Kaltengtimes.co.id — Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Pemerintah Kabupaten Murung Raya menggelar upacara bertema “Maju Bersama Indonesia Raya” pada Senin (28/10/24), di halaman Kantor Bupati Murung Raya. Upacara dipimpin oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah, Rudie Roy, yang membacakan pidato Menteri Pemuda dan Olahraga, Ario Bimo Nandito Ariotedjo.

Dalam sambutannya, Rudie menyampaikan bahwa peringatan tahun ini menjadi momen penting untuk membangun optimisme dan mempersiapkan generasi muda menyongsong visi besar Indonesia Emas 2045. “Kita harus membuka ruang sebesar-besarnya bagi pemuda untuk berkreasi dan berinovasi, serta mendukung mereka melalui peningkatan pelayanan dan tata kelola kepemudaan,” ujarnya.

Setelah upacara, acara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba senam kreasi Tantulo yang sebelumnya diadakan sebagai rangkaian kegiatan peringatan. Momentum ini tidak hanya menjadi refleksi sejarah, tetapi juga motivasi untuk terus memperkuat peran pemuda dalam pembangunan bangsa. Pemkab Murung Raya berharap, peringatan Hari Sumpah Pemuda dapat mendorong peningkatan kreativitas dan partisipasi generasi muda di berbagai bidang.(red)

Berita menarik lainnya

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…