Pontianak,kaltengtimes.co.id-Staf Ahli Menkominfo Bidang Hukum, Profersor Hendry Sugianto, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Bidang Infokom Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat bekerjasama dengan Kementrian Kominfo melaksanakan Workshop Literasi Media Multiplatform Berwawasan Islam Wasathiyah. ‘’Kegiatan ini sangat penting untuk membangun konten kreatif dikalangan milenial, khususnya dalam upaya mempersiapkan Sumber Daya Manusia Bidang Infokom MUI se Indonesia,’’ kata Hendry saat membuka workshop yang diikuti Ketua dan Anggota Infokom MUI Regional Kalimantan tersebut, di Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (24/11).
Dalam sambutannya, Hendry mengungkapkan, hampir seluruh masyarakat Indonesia saat ini dihadapkan pada persoalan pandemi Covid-19 yang cukup berdampak pada berbagai sektor kehidupan masyarakat, mulai dari segi ekonomi, pendidikan,tingkat kesejahteraan masyarakat dan lain sebagainya. Namun dibalik era pandemi ini ternyata cukup membawa berkah bagi terjadinya peningkatan yang luar biasa tentang penggunakan aplikasi-aplikasi digital, seperti instagram, facebook, twitter dan media sosial lainnya yang mengalami kenaikan hingga 100 %, termasuk aplikasi zoom metting yang naik 448 %. Misalnya tentang penggunaan medsos, dimana ada 202,50 juta rakyat Indonesia, 170 juta diantaranya aktif di medsos. Hendry berharap melalui kegiatan ini ia mengajak ummat Islam Indonesia untuk menggunakan medsos dengan mengisinya hal-hal positif yang menjadikan masyarakat dan muslim Wasathiyah turut menjaga keutuhan NKRI.
Workshop Literasi Media Multiplatform Berwawasan Islam Wasthiyah yang diikuti oleh 60 peserta Bidang Infokom MUI se Kalimantan ini dilaksanakan selama 3 hari, dari tanggal 24 s/d 26 November 2021. Beberapa materi yang disampaikan dalam kegiatan ini, diantaranya Riset Medsos dan Deteksi Hoak, Jurnalistik Tulis, Jurnalistik Photo, Jurnalistik Video, Disain Grafis dan Editing Video. (Ni)