Sabtu, 19 April 2025

3 Tokoh Kobar, Menjadi Nara Sumber Seminar  Musda ke-III KAHMI Palangka Raya

A+A-
Reset

PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id – 3 orang Toko Kabupaten Kotawaringin Barat akan menjadi pembicara atau nara sumber pada pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) ke-III Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kota Palangka Raya, yang digelar hari Minggu tanggal  19 Desember 2021, bertempat di Swiss BelHotel Danum. Ketiga tokoh Kotawaringin Barat tersebut, yakni Ir.H.Abdul Razak, Dr.H.Kaspinor, SE,M.Si dan Dr.Rahmat Nasution Hamka, SH, MH. Dalam Musda KAHMI tersebut juga digelar seminar Peran UMKM dan Pengusaha Lokal Sebagai Pilar Ekonomi Bangsa di Tengah Krisis dan Pandemi, dengan moderator Agus Hermawan dari Menara Insan Cita (MIC). “Ketiga tokoh yang akan menjadi nara sumber tersebut merupakan dari kalangan politisi, birokrat dan pengusaha di Kalimantan Tengah,”  kata Olly Suryono, Ketua KAHMI Kota Palangka Raya, Selasa (15/12). Ditambahkan Olly yang dikenal sebagai inisiator dan konseptor Ini, Abdul Razak menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Prov.Kalteng, Rahmat Nasution Hamka, Ketua Umum KADIN Kalteng dan Kaspinor Kepala Bappedalitbang Kalteng. Dalam Musda KAHMI tersebut, nantinya akan menetapkan kepengurusan KAHMI periode 2021-2025 dan program kerja 5 tahun mendatang. Selaku penyelenggara mengharapkan kehadiran alumni  berhadir pada dua agenda tersbut, meningkatkan jalinan silaturrahmi. (red)

Berita Terkait

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…