Kamis, 17 April 2025

Kadislutkan Prov. Kalteng Hadiri Kunker Dirjen PB-KKP RI ke BPBAT Mandiangin

A+A-
Reset

PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id – Dirjen Perikanan Budidaya Kementerian Kelautan dan Perikanan (PB-KKP) RI, TV.Haeru Rahayu meresmikan Unit Produksi Ikan Lokal di Balai Perikanan Budidaya Air Tawar (BPBAT) Mandiangin, Kalimantan Selatan, Sabtu (8/1/22). Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi Kalimantan Tengah, H. Darliansjah. Kehadiran H. Darliansjah tersebut sekaligus untuk memenuhi undangan Kepala Balai Perikanan Budidaya Air Tawar (BPBAT) Mandiangin, Andy Artha Donny Oktopura.

Dalam rangkaian kegiatan ini, Unit Produksi Ikan Lokal yang diresmikan Dirjen PB-KKP RI TB Haeru Rahayu  melakukan peresmian Unit Produksi Ikan Lokal dan penyerahan bantuan dari KKP kepada pembudidaya di wilayah binaan BPBAT Mandiangin. Unit Produksi Ikan Lokal yang diresmikan pada hari ini adalah Unit Produksi Gabus Haruan dan Unit Produksi Maggot. Haeru Rahayu juga menyerahkan bantuan dari KKP kepada beberapa pembudidaya ikan lokal di wilayah binaan BPBAT Mandiangin, Kalimantan Selatan.

Disela menghadiri peresmian Unit Produksi Ikan Lokal tersebut, Kadislutkan Provinsi Kalimantan Tengah, H. Darliansjah menyampaikan apesiasi dan terima kasih kepada Kepala Balai Perikanan Budidaya Air Tawar Mandiangin, Andy Artha Donny Oktopura atas undangannya untuk menghadiri kegiatan ini.  “Kami mengucapkan terima kasih atas undangan yang diberikan kepada kami dan kehadiran kami dalam acara ini merupakan salah satu bentuk silaturahmi kita semua,” kata H. Darliansjah seraya berharap dengan kegiatan ini hubungan kerja sama antara Dislutkan Prov. Kalteng dengan BPBAT Mandiangin dan KKP dapat terjalin dengan lebih baik lagi dan bantuan-bantuan yang diberikan dapat meningkatkan kesejahteraan pembudidaya ikan. (red)

 

 

 

Berita Terkait

Tentang Kami

Kaltengtimes.co.id bukan hanya sekadar portal media yang hanya menampilkan berita news yang cepat dan akurat, melainkan juga hadir dalam bentuk In-depth News, dan feature

Selengkapnya…