PALANGKA RAYA. Kaltengtimes.co.id – Staf Ahli Gubernur Kalimantan Tengah Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Herson B. Aden membuka secara resmi Kegiatan Pendidikan Politik Kebangsaan di Kabupaten Barito Utara. Acara ini berlangsung di Gedung Balai Antang, Muara Teweh, Selasa (22/3).
Herson B. Aden saat membacakan sambutan tertulis Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran menyampaikan dengan semangat Nilai-Nilai Pancasila dan Undang- Undang Dasar 1945, Pemprov. Kalteng bersama Pemerintah Kabupaten Barito Selatan berupaya untuk meningkatkan peran serta masyarakat dalam Demokratisasi menyongsong Pemilu serentak Tahun 2024. Pemilu merupakan salah satu Pilar Demokrasi, dan sebagai Salah satu metode dalam pengantian Elite Politik baik itu melalui Pileg maupun Pilpres dan Pilkada, Peran serta masyarakat, LSM, Partai Politik, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat dalam proses Politik sangat menentukan.
“Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah maupun Kabupaten Barito Utara mempunyai kewajiban dalam pembinaan politik di daerah, untuk itu diharapkan masyarakat dapat menciptakan situasi dan kondisi Politik yang lebih baik. Untuk diketahui bahwa Partisipasi masyarakat pemilih di Kalimantan Tengah terhadap keikutsertaan dalam Pilkada Tahun 2019 yang lalu sebesar 77,5 % diatas target Nasional, dan untuk Pemilu Serentak yang akan datang diharapkan agar lebih meningkat lagi”, tutur Herson.
Herson berharap melalui kegiatan Pendidikan Politik Kebangsaan ini, masyarakat mempunyai kecerdasan Politik tidak hanya menjadi Obyek dalam Pesta Demokrasi namun menjadi Subyek yang kritis dalam menentukan pilihan politik sekaligus menjadi pendorong pendewasaan politik untuk memperjuangkan Aspirasi rakyat, bukan kepentingan perorangan atau kelompok. Ia mengingatkan bahwa bahwa pada tahun 2024 yang akan datang Kabupaten Barito Utara bersama Pemprov. Kalteng akan mengelar 2 agenda besar Pemerintah yang Pertama Pemilu Legislatif serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Pebruari 2024, yang Kedua Pilkada serentak seluruh Indonesia baik Pemilihan Gubernur / Wakil Gubernur, Pemilihan Bupati / Wakil Bupati serta Walikota/Wakil Walikota yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Nopember 2024, yang tertuang dalam Keputusan KPU RI Nomor 21 Tahun 2022 tentang Hari dan Tanggal Pemungutan Suara pada Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Daerah, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi, dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten/Kota Serentak Tahun 2024.
Diharapkan peran serta semua pihak berperan aktif dan turut mensukseskan Pemilihan Umum tersebut, gunakan hak pilih dengan sebaik – baiknya, pilihlah sesuai hati nurani, tangkal isu sara, berita hoax maupun money politik agar partisipasi pemilih semakin meningkat secara demokratis, tertib, aman dan kondusif. “Saya juga berharap saudara-saudara dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik sehingga dapat menambah wawasan dalam membangun kedewasaan berpolitik menuju Pemilu yang LUBER serta JURDIL demi menjaga harkat dan martabat serta kewibawaan masyarakat Kalimantan Tengah”, pungkasnya.
kegiatan ini diantaranya Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Prov. Kalteng Katma F. Dirun, Plt. Kepala Badan Kesbangpol Prov. Kalteng Andi Arsyad dan Kepala Kesbangpol Kabupaten Barito Utara Melpadona. Dari Pemerintah Daerah hadir Wakil Bupati Barito Utara Sugianto Panala Putra serta Forkopimda setempat.(red)