Palangka Raya, kaltengtimes.co.id – Pemberian suntik vaksin Covid-19 ketiga atau Booster secara gratis kepada masyarakat, mulai dilaksanakan di Kota Palangka Raya.
Namun demikian menurut anggota Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Noorkhalis Ridha, meski pemberian suntik vaksin booster itu mulai dijalankan, tetapi diharapkan tidak mengurangi upaya pemerintah untuk menuntaskan vaksinasi dosis lengkap (kedua) kepada masyarakat.
“Vaksinasi booster sudah mulai dijalankan. Tetapi pemerintah tidak boleh melupakan kewajibannya untuk mencapai target vaksinasi dosis lengkap bagi masyarakat,” katanya, Selasa (18/1/2022).
Disampaikan Ridha, saat ini pemberian suntik vaksin dosis pertama di Kota Palangka Raya sudah mencapai target 100 persen lebih. Begitupun untuk dosis kedua juga diharapkan dapat mencapai target.
Kembali terkait vaksin booster gratis, Ridha mengaku sangat mendukung kebijakan pemerintah yang akan memberikan vaksin tersebut kepada masyarakat umum.
Hanya saja dirinya meminta pemerintah lebih dahulu mengedukasi masyarakat terkait skema pemberian vaksin booster agar mudah diakses.
“Berkaca dari awal pemberian vaksin, maka saat itu banyak masyarakat yang tidak mau divaksin. Padahal diberikan secara gratis. Maka itulah pentingnya edukasi,” bebernya.
Terlepas dari itu, Ridha juga meminta pemerintah memastikan stok vaksin booster yang akan diberikan. Selain itu, pemerintah harus menyiapkan skema agar masyarakat yang tidak memiliki ponsel dan aplikasi PeduliLindungi tetap bisa mendapatkan vaksin booster secara gratis. red