PALANGKA RAYA, Kaltengtimes.co.id – Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran mengatakan program percepatan penurunan stunting menjadi salah satu program prioritas di Provinsi Kalimantan Tengah. Hal ini sejalan dengan Visi dan Misi Gubernur Kalimantan Tengah, yakni untuk mewujudkan kesejahteraan segenap masyarakat menuju Kalimantan Tengah makin BERKAH melalui percepatan pembangunan sumber daya manusia yang cerdas, sehat dan berdaya saing. Hal tersebut dikatakan Gubernur H. Sugianto Sabran yang diwakili Asisten I Setda Prov. Kalteng Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Katma F Dirun saat membuka Rapat Koordinasi Daerah Program Bangga Kencana Dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022, di Swiss Bell Hotel Palangka Raya, Senin (25/4). Acara tersebut turut dihadiri Kepala BKKBN-RI Hasto Wardoyo yang sekaligus memberikan arahan pada peserta rapat.
Dikatakan Katma F Dirun, percepatan penurunan stunting menjadi komitmen dan perhatian Pemerintah provinsi Kalimantan Tengah. Terlebih lagi secara khusus Provinsi Kalimantan Tengah mendapat amanat untuk menurunkan prevalensi stunting sebesar 15,38 % pada tahun 2024 dan 14 % secara nasional. ‘’Dengan demikian tentu saja seluruh upaya percepatan penurunan stunting ini tidak cukup hanya dengan upaya kerja keras saja, namun dibutuhkan koordinasi lintas sektor serta sinergi pemerintah, mulai dari tingkat pusat sampai ke tingkat desa, termasuk para pemangku kepentingan terkait,’’ tandas Katma F Dirun.
‘’Oleh karena itu saya menilai Rapat Koordinasi Daerah Program Bangga Kencana ini merupakan momentum tepat untuk melahirkan berbagai rumusan strategis dalam upaya percepatan penurunan stunting di Kalimantan Tengah. Selain itu rapat ini dapat dijadikan momentum yang baik untuk semakiin memperkuat komitmen seluruh pihak terkait, sehingga upaya percepatan penurunan stunting di tiap tingkatan wilayah benar-benar mendapat perhatian seirus,’’ lanjut Katma F Dirun.
‘’Gubernur Kalimantan Tengah H. Sugianto Sabran sangat mengapresiasi Perwakilan BKKBN Provinsi Kalimantan Tengah yang telah menginisiasi pertemuan ini dan bersungguh-sungguh meleburkan Visi Presiden RI, Visi Gubernur Kalimantan Tengah dan Visi Instansi BKKBN dalam gerak langkah bersama melakukan percepatan penurunan stunting, dengan tujuan akhir untuk meningkatkan sumber daya manusia Indonesia, khususnya Kalimantan Tengah,’’ pungkas Katma F Dirun. (red)