Petugas saat mengamankan satu orang remaja yang kedapatan mengisap lem fox. (Ist)
Palangkaraya, kaltengtimes.co.id – Seorang remaja yang tanpa identitas diamankan polisi ketika saat sedang menikmati Lem Fox berlokasi Jalan Temanggung Tilung, Kota Palangka Raya, Selasa (21/06/2022).
Kejadian itu bermula ketika anggota dari Tim Patroli Presisi Reaksi Cepat (PPRC) Ditsamapta Polda Kalteng sedang melaksanakan giat patroli harkamtibmas di Kota Palangkaraya.
Kemudian mendapati seorang remaja berinisial R(16), yang berada dilokasi tersebut, kemudian setelah diperiksa ternyata didapati membawa kaleng Lem Fox, berdasarkan pengakuannya itu digunakannya untuk menciptakan halusinasi hingga mabuk.
Sementara itu, Danton PPRC Ipda M. Fajar Sidiq mengatakan, dari hasil pemeriksaan pelaku bahwa Lem Fox itu baru saja digunakan untuk dihirup.
Selanjutnya seorang remaja itu dibawa ke Mako Ditsamapta guna dilakukan pemeriksaan dan diberikan pembinaan kemudian pelaku diminta membuat surat pernyataan tertulis untuk tidak mengulangi perbuatannya. zal