Kuala Pembuang, kaltengtimes.co.id — Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menilai jika jumlah tenaga pengajar atau guru yang ada di Bumi Gawi Hatantiring sudah lebih dari cukup, untuk memenuhi sekolah-sekolah.
Anggota DPRD Seruyan Bejo Riyanto mengatakan, pada saat ini yang menjadi persoalan yakni pada pemerataan penyebarannya. Sehingga, memang ada beberapa sekolah yang memerlukan tambahan tenaga pengajar.
“Kalau menurut saya, jumlah guru jika dibandingkan dengan jumlah sekolah dari tingkatan SD dan SMP baik itu negeri maupun swasta, itu lebih dari cukup. Kalau untuk jumlah idealnya sudah disampaikan oleh Kepala Disdik kemarin waktu RDP kemarin,” katanya di Kuala Pembuang, Senin (27/3/2023).
Lanjut dia Dengan kondisi seperti itu, maka dirinya berpendapat bahwa seharusnya saat ini tidak ada lagi kejadian di mana muridnya datang ke sekolah dan pulang, tetapi tidak ada guru yang mengajar.
“Seharusnya tidak ada lagi yang seperti ini, kecuali memang gurunya tidak ada itikad baik untuk mengajar,” jelasnya.
Maka dari itulah, dirinya berharap permasalahan mengenai tenaga pengajar atau guru di sekolah-sekolah yang ada di Bumi Gawi Hatantiring ini ke depannya bisa terselesaikan. (kt/red)