PURUK CAHU,kaltengtimes.co.id–Ketua (DPRD) Kabupaten Murung Raya Dr. Doni SP, M.Si menggelar acara buka puasa bersama insan pers dan anak-anak panti asuhan Muhammadiyah. Acara ini berlangsung di cafe delaluna wilayah Alon-alon, Kota Puruk Cahu, Jum’at (14/4).
Selain itu, hadir Wakil Ketua I Likon, Sekwan dan beberapa dari anggota yang ada di Kabupaten Mura,
Mengawali sambutannya Ketua DPRD Murung Raya Doni menyampaikan ucapan terimakasih atas sinergitas dari rekan-rekan insan pers baik media cetak, online maupun elektronik menjadi corong dalam penyebarluasan informasi publikasi agenda kegiatan termasuk aktifitas DPRD Kabupaten Murung Raya selama ini menyampaikan kepada publik maupun kepada masyarakat luas.
“Sinergitas tersebut diharapkan dapat membangun sebuah persepsi dalam rangka mempublikasikan kebijakan-kebijakan yang diambil dari pemberitaan utuh dan berimbang. “Hal ini tentunya untuk mendukung kebijakan roda perekonomian dan pembangunan di Kabupaten Murung Raya kedepannya lebih maju serta lebih sejahtera,” katanya.
Selain itu, kemitraan yang strategis antara DPRD Murung Raya dan insan pers juga sebagai bentuk keterbukaan informasi publik dalam pelaksanaan tugas serta tanggung jawab DPRD Murung Raya sebagai sebuah lembaga perwakilan rakyat.
“Bulan suci Ramadan 1444 H yang penuh berkah dan ampunan ini dapat kita manfaatkan untuk mencairkan suasana hati mewujudkan ketenangan, kedamaian, dan keharmonisan di seluruh komponen khususnya antara DPRD Murung Raya bersama media-media yang ada di Kabupaten Murung Raya yang kita cintai ini, sebagai mitra kerja yang terjalin selama ini dengan DPRD”.
Acara buka bersama, selain menambah keyakinan, keimanan dan ketaatan menjalankan perintah agama juga dapat lebih meningkatkan rasa kepedulian rasa solidaritas kepada sesama umat beragama.
Usai sambutan Ketua DPRD Murung Raya, kemudian dilanjutkan dengan ceramah oleh ustadz H Karsihadi, serta buka bersama, salat maghrib, pembagian parsel kepada anak- anak panti asuhan Muhammadiyah dan rekan wartawan.
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Hermon, pejabat kejaksaan negeri, Polres Mura, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. (hlm)