BUNTOK, kaltengtimes.co.id – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel) melaksanakan upacara dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-115 dan Hari Jadi ke-66 Provinsi Kalimantan Tengah, bertempat di Halaman Kantor Bupati Barsel, Selasa (23/5/2023).
Setiap tanggal 20 Mei diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional, muncul dari lahirnya organisasi Boedi Utomo yang merupakan organisasi pergerakan rakyat pertama di Indonesia. Peringatan Harkitnas pada tanggal 20 Mei ditetapkan oleh Ir. Soekarno pada tahun 1948.
Asisten Pemerintahan dan Kesra (asisten I) Sekretariat Daerah Kabupaten Barsel Yoga Prasetianto Utomo selaku Inspektur upacara membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika RI. Dalam sambutannya ia mengatakan bahwa di masa ini, di saat kemerdekaan telah diraih, barisan perjuangan harus tetap rapat, erat, dan terus maju bergerak mengobarkan api “Semangat untuk Bangkit!” demi mewujudkan Indonesia Emas 2045.
“Dengan semangat yang sama pula, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari merapatkan barisan perjuangan dengan menunjukkan kerja keras, kerja cerdas juga kerja bersama demi kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan,” ujar Yoga.
Selanjutnya Yoga juga menyampaikan sambutan Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) dalam rangka Hari Jadi ke-66 Provinsi Kalteng. Dikatakan, dengan momen hari bersejarah bagi masyarakat Kalteng tentu tidak boleh sekedar diperingati dengan meriah saja, tetapi harus kita resapi nilai dan makna luhurnya untuk terus memupuk semangat kebersamaan dalam keberagaman, dengan menjunjung falsafah Huma Betang, bahu-membahu menjadikan Kalteng bangkit, semakin berkah.
Menutup sambutannya Yoga menyampaikan selamat Hari Kebangkitan Nasional dan Selamat Hari Jadi ke-66.
Turut hadir unsur Forkopimda Barsel, seluruh Kepala Perangkat Daerah setempat, instansi vertikal, mahasiswa dan para pelajar Barsel. (kb/red)