PALANGKARAYA, kaltengtimes.co.id-Seekor ular piton berukuran tiga meter masuk ke kandang ayam milik warga di permukiman Perumahan Wahyu Anggono, Jalan Karanggan, Kelurahan Panarung, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.
Ular tersebut bahkan sempat memakan satu ekor ayam milik warga yang berada di dalam kandang, bahkan terlihat ular melingkar istirahat kekenyangan. Hal tersebut diceritakan Komandan Regu Rescue Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Palangka Raya, Jumat (16/6/2023).
Sucipto mengatakan, petugas diuntungkan dengan kondisi ular setelah makan. Pasalnya, ular akan sulit begerak sehingga penangkapan pun bisa dilakukan dengan cepat.
“Kalau ular habis makan enggak ke mana-mana dia. Jadi kita evakuasi langsung keluarin aja enggak perlu cari-cari lagi,” kata Sucipto.
Setelah ditangkap, ular langsung dimasukkan ke dalam karung untuk selanjutnya akan dilepas ke wilayah habitatnya yang jauh dari pemukiman warga.
Sementara itu, salah seorang warga Suharto mengatakan, awalnya warga yang melapor pernah hilang ayam setengah bulan yang lalu. Kemudian ular tersebut kembali datang dan menyantap ayam miliknya.
“Saat tengah malam, saya mendengar suara gaduh dari kandang ayam. Begitu saya dekati, ternyata ada ular melilit di kayu balok dekat kandang ayam,” ucap Suharto.
Suharto menambahkan, pada pagi hari, kembali menengok ke arah kandang ayam. Ternyata ada ular terlihat masuk ke kandang dengan keadaan melingkar istirahat kekenyangan.
“Pemilik rumah kebetulan memelihara ayam di pekarangan belakang, mungkin itu juga yang memancing ular itu naik ke permukiman warga,” pungkasnya. zal